Minggu, 27 Desember 2009

Pentingnya Hemat Energi

Pentingnya Hemat Energi


Hampir semua jenis energi produk yang dihasilkan PERTAMINA berasal dari
sumber energi yang tidak terbaharukan. Energi yang tidak terbaharukan ini
berasal dari sumber energi yang proses pembentukannnya secara alam membutuhkan
waktu yang lama. Sebagai contohnya adalah bensin yang setahu Saya berasal dari
fosil - fosil hewan yang telah terkubuh selama berjuta - juta tahun lamanya.


Nah mengingat lamanya proses pembentukan sumber energi ini, alangkah bijaknya
jika Kita menggunakan energi dengan hemat dan BIJAK. Hemat ini memiliki
pengertian diantaranya adalah jangan lah Kita terlalu sering menghidupkan
kendaraan bermotor dalam kondisi berhenti ( kecuali berhenti di Traffic Light
saat lampu merah loh !), itu kan sama saja dengan pemborosan energi yang sia -sia.


BIJAK, gunakanlah kendaraan pada saat yang penting saja. Kita harus bisa
memilah dan memilah saat - saat Kita menggunakan kendaraan. Kalau dirasa bisa
ditempuh tanpa jalan kaki, ya lebih  baik kita jalan kaki. Contohnya adalah
pada saat beli sesuatu diwarung terdekat, alangkah bijaknya kalau Kita beli
tanpa menggunakan kendaraan.


Jika dirasa memang perlu dengan menggunakan kendaraan Kita harus BIJAK
memilah dan memilih acara yang penting dan tidak penting sehingga energi kita
tidak terbuang percuma. Bukankah

Kerja Keras adalah Energi Kita


Dengan menggunakan energi secara hemat dan bijak, kita menghemat keberadaan
energi, hemat uang, hemat tenaga, dll. Toh, Energi juga bukan hanya untuk Kita
saat ini, tetapi untuk generasi - generasi penerus bangsa ini juga perlu energi.